Diklat dan Raker Himatif 2012 "Satu Untuk Semua"

| Jumat, 02 Maret 2012
Kamis, 26 Januari 2012, Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HIMATIF 2012) mengadakan kegiatan di gedung Aula RKB C. Acara tersebut terdiri dari diklat pengurus Himatif yang baru, pelantikan tiap divisi, serta diakhiri rapat perumusan program kerja tahun 2012.

Acara diklat pengurus Himatif tahun 2012 dihadiri oleh Pembantu Dekan III Bapak Dr. Rachmat Hidayat,ST.MT, Ketua BEM FT 2012, Ketua Umum UKM Fakutas Teknik serta pengurus Himatif 2012 yang baru. Diklat yang bertemakan “Satu Untuk Semua” diharapkan menjadi suatu permulaan yang baik untuk menambah keakraban satu sama lain demi terlaksananya program-program kerja yang akan dirumuskan nantinya.

Pelantikan anggota Himatif yang baru berlangsung khitmat dengan pengucapan sumpah dan janji dengan posisi berdiri tegap menambah kewibawaan dari anggota Himatif 2012. Setelah diklat dan pelantikan dilanjutkan rapat kerja, dimana rapat kerja ini membahas program-program kerja apa saja yang akan diajukan pada tahun 2012 ini. Masing-masing divisi mengajukan program kerja yang mereka anggap menarik untuk dilaksanakan satu tahun kedepan nantinya.

Penutupan dengan bacaan basmalah mengakhiri semua kegiatan malam tersebut. Semoga awal yang ini menjadi suatu landasan terciptanya suatu hal yang lebih sempurna. Awal kebersamaan ini menjadi awal dalam bekerjasama menggapai suatu impian.

0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev
▲Top▲